SBKM – Dalam langkah konkret memperkuat kapasitas profesi hukum yang adaptif dan berintegritas, Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon menjalin kerja sama strategis dengan Bagugu Law School (BLS) Jakarta Barat. Kolaborasi ini mencakup bidang pendidikan, pelatihan profesi, dan pengembangan praktik hukum modern yang relevan dengan kebutuhan masyarakat saat ini.
Rombongan PKBH yang dipimpin langsung oleh Ketua PKBH, H. Ahmad Khoirudin, Lc., M.H.,didampingi oleh Wakil Ketua Adv. Ahmad Dzuizzin, S.H., M.H., Sekretaris Jenderal Ahmad Ibrizul Izzi, S.H., M.H., dan Wakil Sekretaris Adv. Mohammad Riski Ramadhan,S.H., disambut hangat oleh Adv.Dr.Cand. Indranas Gaho, S.H., M.Kn.,CLA.,CIA.,M.Th., C.Md.,ASP.,ASKC.,selaku pimpinan Bagugu Law School.
Dalam diskusi strategis yang berlangsung penuh semangat, kedua institusi sepakat membangun sinergi jangka panjang yang diarahkan pada peningkatan kualitas sumber daya manusia hukum melalui pendidikan praktis dan pelatihan profesi bersertifikasi.
Sebagai wujud nyata dari kemitraan ini, PKBH dan BLS akan menggelar Pelatihan Mediator Profesional Bersertifikat (Certified Mediator/C.Md.) pada September 2025 mendatang. Sepuluh delegasi PKBH akan mengikuti pelatihan ini, yang bertujuan mencetak mediator andal dan bersertifikasi nasional dalam menyelesaikan sengketa secara damai dan efisien.
Tak hanya pelatihan, kerja sama ini juga membuka peluang program magang profesional bagi mahasiswa hukum UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon di lingkungan BLS. Mahasiswa akan memperoleh pengalaman lapangan langsung, pendampingan praktisi senior, serta keterampilan hukum aplikatif yang siap pakai di dunia kerja.
“Ini bukan sekadar Mou, tapi langkah nyata untuk menciptakan ekosistem pendidikan hukum yang unggul, praktis, dan berintegritas,” ujar H. Ahmad Khoirudin.
Pihak Bagugu Law School pun menyambut baik kolaborasi ini sebagai bagian dari komitmen mereka dalam memperluas jejaring hukum profesional yang berkualitas.
“Kami percaya sinergi dengan PKBH UIN Siber Cirebon akan memperkuat transformasi pendidikan hukum di Indonesia, terutama dalam menyiapkan mediator dan praktisi hukum masa depan yang visioner,” tutur Adv.Dr. Cand. Indranas Gaho, S.H., M.Kn.,CLA., CIA.,M.Th., C.Md.,ASP.,ASKC.
Kolaborasi strategis ini diharapkan menjadi tonggak penting dalam membentuk kader hukum muda yang profesional, bersertifikasi, dan menjunjung tinggi keadilan sosial, sejalan dengan semangat transformasi digital dan nilai-nilai etika Islam yang menjadi fondasi UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon.(Red)